Salah satu program keislaman yang ada di smp mplus yaitu Al-qur’an dan hadist. 2 mapel tersebut merupakan mapel resmi yang diturunkan dari Muhammadiyah. Di yayasan Muhammdiyah sendiri terdapat mapel yang di sebut ISMUBA. Lalu apa saja mapel ISMUBA itu?

Mapel ismuba terdiri dari mapel AL-ISLAM dan KEMUHAMMADIYAHAN. Mapel al-islam sendiri terbagi menjadi beberapa mapel yang berbeda yakni AL-qur’an hadist yang akan kita pelajari, aqidah akhlak, fikih, tarikh dan bahasa arab.

Alquran hadist merupakan mapel tematik yaitu suatu model pembelajaran yang memadukan atau menggabungkan suatu konsep dengan beberapa materi sehingga dapat menjadikannya sebagai suatu tema atau topic. Contohnya dikelas VII BAB 1 materi yang dibahas yakni menuntut ilmu, ayat alquran dan hadist yang tercantum dalam bab ini yaitu Q.S Al-Mujadilah ayat 11

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قِيْلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوْا فِى الْمَجٰلِسِ فَافْسَحُوْا يَفْسَحِ اللّٰهُ لَكُمْۚ وَاِذَا قِيْلَ انْشُزُوْا فَانْشُزُوْا يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ – ١١
Artinya:

“Wahai orang-orang yang beriman! Apabila dikatakan kepadamu, “Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis, maka lapangkanlah, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan, “Berdirilah kamu,” maka berdirilah, niscaya Allah akan mengangkat (derajat) orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Dan Allah Mahateliti apa yang kamu kerjakan.”

Tujuan dari mempelajari alquran hadist ini, para siswa dapat mengamalkan kandungan-kandungan yang tertera dalam qur’an hadist sehingga dapat di terapkan di kehidupan sehari-hari contohnya di SMP MPLUS ini para siswa rajin dalam pembelajaran baik mata pelajaran umum atau keislaman.

Selanjutnya mari kitra mempelajari mapel kemuhammadiyahan, berisi tentang pengenalan muhammadiyah yang dimulai dari dasar-dasarnya,tahap per tahap dengan harapan siswa dapat menjiwai muhammadiyah, mengetahui identitas muhammadiyah dan asal-muasal Muhammdiyah.

Misalnya pada kelas VII terdapat materi sejarah berdirinya Muhammadiyah, setelah siswa mengenal sejarahnya, lalu siswa akan masuk ke tahap yang lebih dalam lagi misalnya, gerakan yang di usung Muhammadiyah dan mamasuki kelas 9, siswa akan belajar tentang budaya dari Muhammadiyah.

1 minggu, dalam satu kelas akan mendapatkan materi kemuhammdiyahan sebanyak 1 kali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *